Kapal Perintis KM Sabuk Nusantara 85 Siap Diluncurkan Subuh Nanti
Kapal Perintis KM Sabuk Nusantara 85 Siap Diluncurkan Subuh Nanti
JAKARTA (beritatrans.com) – Setelah sukses meluncurkan kapal perintis KM Sabuk Nusantara 84 pada Rabu (14/6/2017) lalu, PT Mariana Bahagia siap melakukan peluncuran kapal perintis KM Sabuk Nusantara 85 pada Sabtu pagi, subuh (17/6/2017) dari galangan kapal yang berlokasi di Palembang, Sumatera Selatan tersebut.
“Besok subuh kami akan meluncurkan KM Sabuk Nusantara 85,” kata pemilik galangan kapal PT Mariana Bahagia Jhonson W Sutjipto kepada beritatrans.com dan Tabloid Mingguan Berita Trans.
Menurut Ketua Umum DPP Indonesian National Shipowners’Association (INSA) ini tipe KM Sabuk Nusantara 85 sama dengan KM Sabuk Nusantara 84. Kapal ini memiliki kapasitas 472 penumpang ekonomi tidur, 26 penumpang klas dan 46 awak kapal, tamu serta medis. Selain itu, berkapasitas barang 150 ton.
Kapal ini juga memiliki spesifikasi teknis engine 2 X 1.400 HP, LOA 68,5 meter, LBP 63 meter, breadth 14 meter, depth 6,2 meter, dan draft 2,9 meter.
“Kecepatannya bisa 12 knot lebih,” tuturnya.
Jhonson juga menyampaikan bahwa PT Mariana Bahagia siap melayani perbaikan dan pemeliharaan kapal-kapal yang beroperasi di Palembang. (aliy)
Sumber : http://beritatrans.com/2017/06/16/kapal-perintis-km-sabuk-nusantara-85-siap-diluncurkan-subuh-nanti/#sthash.dlUUcXq9.dpuf
- By admin
- 18 Jun 2016
- 4058
- INSA